Mainkan Music Techno di The Cloud Player

Bila mendengar nama Cloud pasti teringat dengan distro linux turunan ubuntu netbook remix yang bernama Jolicloud. Hmm ... The Cloud Player mungkin mirip tapi memang benar ini merupakan salah satu player yang tidak memerlukan media penyimpanan, semua file berada di internet dan kita tinggal membuka browser dan mengetikkan alamat pada address bar kemudian kita bisa enjoy mendengarkan beberapa music dari The Cloud Player. The Cloud Player mungkin sama dengan mendengarkan radio streaming seperti saya yang senang mendengarkan radio lokal di jogja yaitu Jogjasteamers. Untuk mengurangi pembajakan media streaming semacam ini juga turut andil besar karena kita cuma bisa streaming tanpa bisa menyimapan file. Kelemahan dari media seperti ini kita memerlukan bandwith yang sangat besar untuk steraming, untuk di Indonesia sendiri mungkin media seperti ini masih impian karena biaya diperlukan untuk streaming masih mahal dan kecepatan dalam negeri masih kurang cukup untuk melayani streaming media. Tapi untuk sekedar mencoba saya juga bisa dengan mengandalkan koneksi indosatM2 dengan menggunakan modem HSDPA Huawei :D ternyata untuk streaming The Cloud Player bisa lancar jaya. The Cloud Player mungkin sangat berguna untuk netbook dan smartbooks dimasa depan karena netbook didesain untuk menggunakan aplikasi seminimal mungkin, The Colud Player dibangun menggunakan Google App Engine, applikasi internet ini tampak seperti player milik iTunes yang ada didalam jendela browser anda. Bahkan The Cloud Player malah cukup yakin meniru iTunes dengan tujuan mempermudah menggunakan panel media player online.



Kemudian Untuk sisi kiri dari media player online ini digunakan sebagai memilih genre music dan menyimpan playlist. Lagu yang paling populer yang di The Cloud Player bisa anda cari dengan menggunakan navigasi pencarian lagu online disudut kanan atas, yang menarik lagi adalah Playlist dapat disimpan dalam The Cloud Player dengan sign in dengan menggunakan account Google anda. Anda bahkan dapat berbagi playlist dengen teman anda dengan menggunakan fitur didalamnya. Hal yang paling keren The Cloud Player adalah bahwa aplikasi ini siap untuk bermain musik setiap kali Anda - hanya pergi ke situs web dan sudah siap untuk memainkan musik. Saya berpikir bahwa kualitas suara cukup baik, dengan sangat sedikit waktu yang diperlukan untuk buffer dan terdengar lebih baik dibandingkan pesaing seperti Pandora atau Jango. Asal music dan genre adalah Techno Elektrika jadi yang suka dengan music ajeb-ajeb mungkin ini salah satu solusinya :D. Untuk membuka The Cloud Player anda cukup berkunjung di halaman http://thecloudplayer.com dan The Cloud Player siap memainkan semua music yang ada dalam playlist.

Semoga Bermanfaat, dan makasih milisdad infonya :D

raditeputut

Blogger dengan kerja sambilan Designer Freelancer.

No comments: