Beberapa Keuntungan Menggunakan Ubuntu

Hampir Dua setengah tahun menggunakan Ubuntu, saya ingin menyampaikan berbagai keuntungan yang telah saya peroleh setelah menggunakan Ubuntu. Kalau dibilang orang-orang geek Ubuntu saya itu masih level newbie, ya maklum lah latar belakang pendidikan saya bukan berbasis IT, Tapi tidak ada salahya saya ingin berbagi dari beberapa hal tentang manfaat menggunakan Ubuntu. Tentu keuntungan atau manfaat serupa bisa juga didapatkan pada distro linux lainnya meskipun tidak sama secara spesifik menurut fungsi dan kegunaannya. Berikut beberapa keuntungan atau manfaat yang saya peroleh dari menggunakan ubuntu selama ini.

Gratis
Hal ini sudah menjadi ciri khas utama dari Ubuntu atau distro linux lainnya. Jika ada yang gratis dan memiliki kemampuan yang sama dengan sistem operasi lainnya yang tidak gratis, apalagi memiliki bayak kelebihan, kenapa tidak digunakan? Dengan menggunakan Ubuntu paling tidak kita bisa berhemat dalam situasi kondisi perekonomian yang kurang kondusif saat ini dan membantu pemerintah untuk mengurangi pemakaian software bajakan yang semakin merajarela.

Tidak ada virus, (Trojan ataupun malware)
Salah satu yang membuat saya memutuskan untuk menggunakan Ubuntu linux dan meninggalkan sistem operasi yang banyak digandrungi orang sebut saja Windows adalah banyaknya virus yang bersliweran di sistem operasi windows dan saya akan disibukkan dengan update anti virus hingga ada update anti virus sampai jangka waktu 1 minggu sekali. Pernah suatu ketika hardisk saya ‘habis’ hanya karena sebuah flashdisk yang ditancapkan pada USB notebook. Entah kenapa, mungkin karena virusnya baru, anti virus yang saya gunakan sama sekali tidak memunculkan warning atau sejenisnya. Padahal saya selalu rajin mengupdate antivirus yang digunakan, nah dari pengalaman tersebut saya putuskan untuk mengganti sistem operasi di dalam laptop saya menjadi full Ubuntu linux, Karena virus agak sulit hidup di lingkungan Linux, maka saya tidak perlu lagi pusing-pusing mencari antivirus terbaik dan selalu mengupdatenya. Saya pun tidak pernah khawatir lagi ketika ada sebuah flashdisk yang ditancapkan pada USB, atau tidak perlu khawatir lagi untuk melakukan aktifitas di internet karena takut akan malware atau pun trojan. Hingga suatu ketika saya ditanya teman saya "eh itu flashdisk ku ada bayak virusnya loh ga pa itu di masukin ke laptop mu?" terus saya jawab dengan senag hati "saya sekarang tidak takut virus karena saya tidak menggunakan windows". dan yang paling penting dari menggunakan Ubuntu adalah lupa dengan bergai nama virus dan Anti virus terbaik yang digunakan.

Stabil
Satu ini kelihatannya tidak (atau mungkin belum) bisa ditandingi oleh Windows. Saat saya menggunakan Windows saya kerap mengalami yang namanya ‘hang atau blue screen dll’ yang hanya bisa diselesaikan dengan mereset komputer. Di Ubuntu hal seperti ini sangat jarang terjadi. Tidak percaya? Silakan coba dan bandingkan. Kalau saya sendiri sudah megujinya dengan menyalakan komputer selama 2 hari 2 malam non stop dengan sistem operasi Windows yang saya gunakan langsung tidak setabil dan langsung lemot, berbanding terbalik dengan Ubuntu mau dinyalakan seberapa lama pun mesin masih nyaman digunakan dan tidak ada perbedaan akselerasi pada mesin.

Aman
Linux sebagai turunan dari sistem operasi Unix memang terkenal dengan keamanannya. Berbeda dengan sistem di Windows, di Linux seorang pengguna tidak bisa melakukan apa pun sebatas operasi-operasi yang berhubungan dengan file-file miliknya sendiri. Di Ubuntu, satu-satunya cara untuk melakukan installasi, menghapus, merename dan menambahkan sesuatu kedalam sistem hanyalah dengan menggunakan perintah sudo yang artinya kita harus sebagai user admin, yang dilanjutkan dengan pertanyaan untuk memasukkan password. Hal ini kelihatannya mulai diimplementasikan di Windows Vista, sayang implementasinya masih belum sempurna. Dengan sistem keamanan seperti ini lah, virus (jikalau pun ada) akan sulit hidup di Ubuntu.

Tidak terlalu membutuhkan hardware berspesifikasi tinggi
Ubuntu tidak membutuhkan hardware dengan spesifikasi yang tinggi. Bahkan ada banyak distro turunan Ubuntu yang sengaja dibuat untuk digunakan pada komputer-komputer dengan spesifikasi yang minim. Jadi anda menggunakan Ubuntu maka anda juga bisa berhemat untuk membeli hardware untuk sebatas meninggkatkan kinerja hardware seperti ram dan lain-lain, di Ubuntu untuk mesin yang lumayan jadul dan mempunyai spesifikasi minim bisa di jalankan lacar jaya. Untuk itu anda tidak perlu mengajukan permohonan untuk mengganti mesin yang lebih baik untuk digunakan di Ubuntu.

Update Sistem Operasi dan Aplikasinya secara keseluruhan
Windows memiliki Windows Update yang sayangnya hanya mengupdate sistem operasinya dan produk-produk Microsoft lainnya. Sementara di Ubuntu update akan dilakukan tidak hanya pada sistem operasinya tetapi pada seluruh aplikasi yang diinstall menggunakan repository. Sudah terdapat banyak sekali repository yang diletakkan pada server-server lokal di Indonesia. Dengan menggunakan repository yang ada pada server-server lokal Indonesia, maka kegiatan menginstall dan mengupdate sistem dan aplikasi menjadi lebih cepat tanpa dipusingkan dengan mengupdate satu persatu aplikasi. Selain itu, karena hampir semua aplikasi yang kita butuhkan terdapat dalam repository maka risiko penyebaran virus (itu pun kalau ada) bisa dihindari. Banyak virus menyebarkan dirinya melalui berbagai aplikasi bajakan, ah … Anda sudah pasti tahu mengenai hal ini.

Tidak perlu pusing mencari crack atau keygen untuk mengistall suatu aplikasi Bajakan
Sudah bukan rahasia lagi, para pengguna Windows akan selalu disibukkan untuk mencari crack atau keygen agar aplikasi atau tools yang akan digunakan bisa dimanfaatkan Tentu berikut crack untuk menggunakan sistem operasinya Nah, hal ini tidak perlu dilakukan di Ubuntu karena hampir semua aplikasi yang kita butuhkan bisa kita dapatkan dari repository-nya dengan gratis. Dari hal ini yang masih menggunakan aplikasi dengan tanda petik "BAJAKAN" seharusnya malu dengan kegiatan kotor ini.

Tampilan desktop yang bisa diubah semaunya
Anda dengan mudah dapat mengganti tampilan default dari Ubuntu (baik GNOME atau KDE) jika memang tidak menyukainya sesuai selera anda dan dapet dibuat secantik mungkin untuk digunakan. Ini merupakan impian dari pengembang linux yang ingin membuat setiap dekstop komputer yang terinstall mempunyai perbedaan tidak sama dengan yang lainnya, berbeda lagi dengan Windows yang masih setia dengan jendela dengan lapangan golf dan akuarium ikan cupang :P. Bahkan, Anda bisa menggunakan desktop-environtment yang lain selain GNOME atau KDE, ada Xfce, Fluxbox, IceWM, EDE, Enlightenment, Window Maker, Openbox, Blackbox dsb. Semua disediakan (lagi-lagi) secara GRATIS !

Bisa belajar
Hampir semua yang ada di linux besifat open source. Lalu apa keuntungannya? Jika Anda adalah seorang programmer maka Anda dengan mudah bisa mempelajari berbagai hal di linux dengan membuka dan mempelajari dari source code-nya. Tetapi ingat, jangan sembarangan mengubah dan mengakuinya sebagai hasil karya Anda, Untuk anda yang masih newbie bisa belajar untuk menggunakan Ubuntu dari nol dengan bantuan komunitas dan beberapa forum yang membahas troubleshooting tentang berbagai masalah hardware dan aplikasi yang terinstall di Ubuntu.

Memungkinkan untuk membuat distro sendiri
Jika Anda tidak puas dengan dengan Ubuntu yang ada, Anda bisa membuat sendiri distro turunan Ubuntu yang isinya sesuai dengan kebutuhan Anda. Selanjutnya distro ini bisa Anda gunakan untuk keperluan pribadi, kantor atau pun akan disebarkan sebagai distro baru bikinan Anda sehingga mempermudah untuk installasi ulang ke komputer lain.

Komunitas yang selalu siap membantu
Terdapat banyak sekali komunitas pengguna Ubuntu yang siap membantu jika Anda menemui kesulitan atau masalah, saya sendiri sebagai salah satu SPG (Support Promotion Geek) Ubuntu Jogja yang mempunyai tugas khusu mesosialisasikan Ubuntu kepada teman-teman yang belum mengenal Ubuntu adalah kegiatan yang tidak mudah untung saja SPG Ubuntu Jogja mempunyai komitmen yang bagus untuk memngembangkan Ubuntu untuk masyrakat luas dengan dukungan offline maupun online. Kemudian Bila anda bisa masuk kedalam milis Ubuntu-Id atau sekedar mencari solusi dengan memanfaatkan Google hampir semua masalah bisa diatasi hanya dengan modal mencari dan membaca.

Postingan Terkait :


raditeputut

Blogger dengan kerja sambilan Designer Freelancer.

4 comments:

Anonymous said...

yoh! setubuh...

affanibnu said...

siap datang di PPTIK besok kawan...!

ridho1806 said...

setuju booossssssssss

salam ubuntu!

rental laptop said...

ubuntu memang sangat istimewwa, keep posting